Pages

Ads 468x60px

Friday, March 23, 2012

Pizza : Beda Asal, Beda Cita Rasa

image via : tiptoptens.com
Siapa sangka, pizza yang sekarang ini menjadi salah satu makanan yang paling digilai dulunya hanyalah makanan yang identik dengan rakyat jelata. Sampai akhirnya Raja Ferdinand menyamar menjadi rakyat biasa untuk mencicip pizza di sebuah rumah kumuh di kawasan Napoli. Lalu bagaimana makanan asal Italia ini diepngaruhi oleh dua kota yang menjadi cikal bakal tersebarnya pizza ke seluruh penjuru dunia?

Pizza sebagai makanan yang paling kita kenal itu sebenarnya dipengaruhi oleh daerah atau kota pembuatnya. Di Lazio atau di Roma, roti pizza bentuknya lebih tipis, renyah, sehingga mudah dimakan. Sedangkan di Neapolitan, kota asal-muasalnya roti pizza lebih tebal.

Ada beberapa pizza yang sudah mendunia berasal dari kedua kota itu. Di Neapolitan, misalnya, ada pizza marinara yang terbuat dari tomat, bawang putih, oregano, dan minyak zaitu. Ada pula pizza margherita yang mencampurkan tomat, potongan keju mozarella, basil, dan minyak zaitun. Ciri khas pizza Neapolitan adalah tidak menggunakan banyak isi (topping).

Beda halnya dengan lazio yang rasa pizza-nya lebih beragam. Beberapa yang terkenal seperti pizza romana, viennese, capriciosa, dan quattro formaggi yang menggunakan empat jenis keju berbeda dalam satu pizza. Isinya juga lebih banyak dibanding pizza Neapolitan. Pizza dari kedua kota ini menjadi induk pizza-pizza yang sekarang ada. Tak ada lagi aturan khusus dalam membuat pizza, kecuali bahan-bahan dasar seperti adonan, tomat, dan keju mozarella.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...