Pages

Ads 468x60px

Monday, March 5, 2012

Bubblegum Alley, Gang Permen Karet

image via : www.bestourism.com
Di daerah San Luis Obispo, California, Amerika Serikat, ada sebuah gang kecil yang sangat terkenal. Kenapa? Karena gang ini dianggap punya sejarah dan "hiasan" yang unik. Dianggap bersejarah karena gang ini sudah ada sejak tahun 1950an dan dianggap berseni karena "dihias" oleh ribuan permen karet bekas.

Bubblegum Alley memang terkenal sebagai landmark wajib kunjung bagi turis karena di gang sepanjang 21 meter ini penuh dengan permen karet bekas yang ditempel di dinding temboknya.
Sejarah tradisi menempelkan permen karet bekas di gang ini dimulai di tahun 1950. Saat itu ada persaingan antara murid Sekolah Tinggi San Luis Obispo dan Poli Cal untuk bikin kreasi dari permen karet di dinding gang ini.

Meskipun sempat terhenti dan dibersihkan di 1970-an, karena banyak pemilik toko di sekitar gang protes, tapi tradisi ini tetap berlanjut hingga sekarang. Makanya banyak permen karet bekas yang menempel di tembok gang tersebut sudah berumur 40 tahun lebih! Ada banyak juga lho orang yang membuat kreasi keren dengan permen karet bekas di tembok ini. Wewww!!!

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...